Kegiatan orangtua mengajar sesi kelas 3 dilaksanakan di Masjid Baitur Rahman Sd Muhammadiyaj 1 Krian, berlangsung pada 22 Januari 2025

Kegiatan rutin yang di selenggarakan oleh sakri ini untuk seluruh siswa dari kelas 1 sampai dengan kelas 6 dengan bergantian per jenjangnya. Didalam kegiatan ini, terdapat pengenalan serta pemaparan mengenai sesuatu yang yg bisa menambah wawasan siswa.

Pada sesi kelas 3 ini, orangtua mengajar dari kelas 3 Abu Bakar yakni bunda Hj. Ari Purwantini yang di temani oleh pembimbingnya yakni ust. Ridho. Beliau merupakan salah satu wali murid yang memiliki usaha travel haji dan umroh.

Diawali dengan mengingat kembali bacaan sholat yang didalamnya terdapat dua kalimat syahadat, pembimbing pada travel tersebut yakni ust. Ridho mengajak siswa siswi kelas 3 membacakan bersama – sama doa tahiyat.

Tidak hanya itu, ust. Ridho juga mengingatkan kembali rukun islam, syafaat dari membaca shalawat kepada Nabi Muhammad saw, sampai mengenalkan fungsi kain ikhrom, rukun haji dan umroh dan yang terakhir tata cara serta doa meminum air zam – zam. Beliau juga menganjurkan kita semua untuk senantiasa bersholawat kepada Nabi Muhammad saw dan berdoa agar bisa segera berkunjung ke baitullah.

Disela pemaparan materi mengenai beberapa hal yang berkaitan dengan haji dan umroh, ust. Ridho juga memberikan beberapa pertanyaan yang selaras dengan materi dan memberikan banyak hadia kepada seluruh siswa siswi kelas 3.

Diakhir sesi kami semua berdoa kepada Allah swt agar kami diberikan rezeki berupa kesehatan, ilmu yang bermanfaat, serta bisa mendapatkan undangan untuk berkunjung kerumah Allah yakni Makkah al – mukarramah, aamiin aamiin ya robbal alamin.

Penulis : Isyanafik, S.Pd